Bahasa l Inggris
Akhir pekan yang menyenangkan ketika aku berkesempatan membuat roti bersama dengan Francis Artisan Bakery, salah satu spesialis roti berkualitas di Jakarta yang populer. Bertempat di Mall Taman Anggrek, dihadiri oleh beberapa blogger serta media yang sangat antusias dengan aktivitas ini.
Selain itu, hal yang menggembirakan yaitu dengan hadirnya Ari Wibowo, aktor senior yang sudah lama berkecimpung di perfilman Indonesia dan beliau tetap mempunyai karisma yang mengesankan sehingga tidak luput menarik perhatian orang-orang sekitar Francis Artisan Bakery.
Di Blogger's Baking Day ini, setiap peserta akan dipersilahkan membuat roti bersama dengan Ari Wibowo. Sebelum proses pembuatan, kami diberi sedikit penjelasan mengenai mesin yang digunakan untuk memproduksi roti. Selain itu bahan yang digunakan tentu berkulitas untuk membuat roti yang baik. Setalah itu peserta diberikan panduan kebersihan sebelum memulai.
Mencuci tangan hingga bersih adalah standar utama untuk membuat roti. Lalu menggunakan topi untuk menjaga area rambut kepala, apron serta masker untuk menjaga kebersihan selama di area produksi. Dipandu staff ahli Francis Aritsan Bakery, kami diberi arahan untuk membuat dua macam roti bestseller yaitu Choco Banana, roti dengan kandungan cokelat, irisan pisang dan potongan keju di atasnya.
Setiap peserta dipersilahkan untuk membuat bentuk roti dengan adonan yang sudah disiapkan sebelumnya. Terlihat mudah, namun ternyata setiap pembuatan roti membutuhkan detail yang teliti untuk membuat roti dengan bantuk yang sempurna dan siap untuk customer. Setelah adonan jadi, roti akan dilanjutkan dengan proses proofing yang bertujuan untuk mengembangkan adonan roti.
Setelah beberapa menit, roti yang sudah mengembang akan dimasukan ke dalam oven untuk proses baking. Membutuhkan waktu yang tidak singkat sekitar 15-20 menit untuk menghasilkan roti yang sempurna. Ketika selesai, roti dikeluarkan dari oven dengan aroma yang super menggoda. Sayangnya beberapa roti terlihat tidak sempurna, namun cita rasa yang dihasilkan tentu tetap sesuai dengan standar yang benar.
Peserta tetap telihat antusias setelah melihat hasil kerja membuat roti Francis Artisan Bakery. Dari sini aku belajar mengenai proses pembuatan roti yang benar, informasi bahan yang digunakan oleh Francis Artisan Bakery merupakan bahan berkulitas yang memang dibuat oleh staff ahli tentunya. Setiap roti akan diseleksi tidak hanya rasa namun juga penampilan yang sempurna.
Francis Artisan Bakery,
Taman Anggrek Mall, Ground Floor, jl. Tanjung Duren Timur 2, Tanjung Duren,
Jakarta Barat,
Tel: +6221 5639 288
Akhir pekan yang menyenangkan ketika aku berkesempatan membuat roti bersama dengan Francis Artisan Bakery, salah satu spesialis roti berkualitas di Jakarta yang populer. Bertempat di Mall Taman Anggrek, dihadiri oleh beberapa blogger serta media yang sangat antusias dengan aktivitas ini.
Selain itu, hal yang menggembirakan yaitu dengan hadirnya Ari Wibowo, aktor senior yang sudah lama berkecimpung di perfilman Indonesia dan beliau tetap mempunyai karisma yang mengesankan sehingga tidak luput menarik perhatian orang-orang sekitar Francis Artisan Bakery.
Di Blogger's Baking Day ini, setiap peserta akan dipersilahkan membuat roti bersama dengan Ari Wibowo. Sebelum proses pembuatan, kami diberi sedikit penjelasan mengenai mesin yang digunakan untuk memproduksi roti. Selain itu bahan yang digunakan tentu berkulitas untuk membuat roti yang baik. Setalah itu peserta diberikan panduan kebersihan sebelum memulai.
Mencuci tangan hingga bersih adalah standar utama untuk membuat roti. Lalu menggunakan topi untuk menjaga area rambut kepala, apron serta masker untuk menjaga kebersihan selama di area produksi. Dipandu staff ahli Francis Aritsan Bakery, kami diberi arahan untuk membuat dua macam roti bestseller yaitu Choco Banana, roti dengan kandungan cokelat, irisan pisang dan potongan keju di atasnya.
Setiap peserta dipersilahkan untuk membuat bentuk roti dengan adonan yang sudah disiapkan sebelumnya. Terlihat mudah, namun ternyata setiap pembuatan roti membutuhkan detail yang teliti untuk membuat roti dengan bantuk yang sempurna dan siap untuk customer. Setelah adonan jadi, roti akan dilanjutkan dengan proses proofing yang bertujuan untuk mengembangkan adonan roti.
Setelah beberapa menit, roti yang sudah mengembang akan dimasukan ke dalam oven untuk proses baking. Membutuhkan waktu yang tidak singkat sekitar 15-20 menit untuk menghasilkan roti yang sempurna. Ketika selesai, roti dikeluarkan dari oven dengan aroma yang super menggoda. Sayangnya beberapa roti terlihat tidak sempurna, namun cita rasa yang dihasilkan tentu tetap sesuai dengan standar yang benar.
Peserta tetap telihat antusias setelah melihat hasil kerja membuat roti Francis Artisan Bakery. Dari sini aku belajar mengenai proses pembuatan roti yang benar, informasi bahan yang digunakan oleh Francis Artisan Bakery merupakan bahan berkulitas yang memang dibuat oleh staff ahli tentunya. Setiap roti akan diseleksi tidak hanya rasa namun juga penampilan yang sempurna.
Francis Artisan Bakery,
Taman Anggrek Mall, Ground Floor, jl. Tanjung Duren Timur 2, Tanjung Duren,
Jakarta Barat,
Tel: +6221 5639 288
Komentar
Posting Komentar