Langsung ke konten utama

So Sofitel Bangkok, Thailand

Bahasa l Inggris

Bulan April menjadi waktu dimana turis mancanegara berkunjung ke Thailand yang merayakan festival besar yaitu Songkran. Festival yang populer diadakan setiap tahun di Bangkok menjadi destinasi yang menarik untuk diikuti. Di hari besar ini, penduduk Thailand banyak yang pulang ke kampung masing-masing dalam  rangka hari libur. Namun berbeda bagi turis dunia yang berbondong-bondong ke Bangkok untuk mengikuti festival ini.
Aku pun tidak melewatkan kesempatan ini untuk berkunjung ke Bangkok. Hotel yang aku pilih kali ini yaitu So Sofitel Bangkok. Terletak dekat dengan kawasan Silom yang menjadi salah satu pusat aktifitas Songkran membuat hotel ini full book. Hotel ini menjadi salah satu favoritku di Bangkok, dengan konsep boutique hotel yang super artistik, warna-warna elegan dengan ornamen Thailand yang khas.
Tidak ketinggalan setiap staff memakai baju dengan sentuhan Thailand gaya modern yang sangat bagus. Warna warni dengan  motif yang khas membuat penampilan setiap staff sangat fashionable. Untuk pengguna Accor Platinum Member, kita bisa menikmati fasilitas check-in di executive lounge yang terletak di lantai 25. Desain ruangan yang cukup luas dengan dekorasi warna-warni mendominasi keseluruhan ruangan.
Tersedia kursi dan sofa yang nyaman membuat pengunjung check-in lebih eksklusif dan nyaman. Selain itu disediakan aneka cemilan gurih dan manis yang bisa dinikmati sepuasnya. Tidak lupa disambut dengan welcome drink yang menjadi signature So Sofitel Bangkok, minuman yang bisa berubah warna dari biru hingga ungu.
So Sofitel Bangkok memiliki konsep yang unik dimana setiap tipe kamar memiliki elemen yang berbeda terlihat dari interior yang dibuat dengan tema dan warna yang berbeda. Kali ini aku mencoba kamar dengan elemen Water. Kamar yang cukup luas, interior yang elegan, pemandangan mengagumkan dan yang paling aku suka yaitu bathtub besar yang elegan dengan posisi di samping jendela besar.
Fitur menarik lainnya yaitu, gorden jendela yang otomatis hanya dengan menekan tombol di samping tempat tidur. Televisi dengan fitur internet, informasi hotel yang lengkap, rekomendasi wisata Bangkok, hingga skype call yang bisa digunakan langsung. Untuk sarapan, Accor Platinum Member bisa memilih dua opsi yaitu di execuitve lounge dengan suasanya yang lebih private, tenang namun menu yang lebih sedikit.
Sedangkan di Red Oven yang menjadi All Day Dining Restaurant di So Sofitel Bangkok. Di hari Sabtu, pengunjung bisa menikmati konsep buffet yang berbeda disini dengan tema Meaty Saturday, menyajikan aneka daging dengan pilihan yang variatif sehingga pengunjung bisa merasakan pengalaman makan siang yang berbeda daripada buffet regular.
Varian menu yang super banyak, area yang luas namun suasana yang sangat ramai dengan tamu hotel yang ingin menikmati sarapan pagi di waktu yang bersamaan. Jangan lewatkan infinity pool disini dengan ketinggian yang cukup ok, namun dikarenakan dalam rangka Songkran sehingga kolam tidak dapat digunakan untuk private event pool party.
So Sofitel Bangkok tetap menjadi daftar hotel favoritku selama berkunjung ke Bangkok. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 2.400.000, sesuai dengan kualitas dengan interior yang instagramable, So Sofitel Bangkok memiliki pesona tersediri bagi traveller. Info lainnya, tempat tidur disini super empuk dan nyaman sehingga membuatku susah sekali untuk bangun tidur dalam liburan kali ini.

So Sofitel Bangkok,
2 N Sathorn Road, Khwaeng Bang Rak, Khet Bang Rak, Krung Thep,
Thep Maha Nakhon, 10500, Thailand
Tel: +66 2 624 0000

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Motel Mexicola, Seminyak, Bali

Bahasa l Inggris Panas yang begitu terik tentu sangat familiar sekali di pulau Dewata. Bali merupakan salah satu destinasi liburan baik bagi turis lokal maupun asing dari zaman dulu hingga sekarang yang masih menjadi primadona wisata di Indonesia. Buat kamu yang berkesempatan mengunjungi Bali, tentunya sekarang ini tidak hanya pantai yang bisa menjadi tempat yang trend untuk kita datangi. Tetapi juga banyaknya restoran, cafe dan coffee shop yang beraneka ragam, modern dan tentunya kekinian. Motel Mexicola ini merupakan salah satu tempat yang instagramable untuk dikunjungi baik pada siang atau malam hari. Kebetulan siang hari menjelang sore aku berkesempatan mengunjungi tempat makan yang berwarna ini. Jalan menuju Motel Mexicola cukup kecil, dan tidak tersedia tempat parkir kendaraan di depan restoran ini. Sedikit info, kita akan diarahkan petugas setempat untuk memarkir kendaraan di dekat pantai dan berjalan kaki sekitar 5 menit ke Motel Mexicola. Dari luar tempa

Portable Grill & Shabu, Gading Serpong, Tangerang Selatan

Tersedia dalam bahasa Inggris:  Klik Disini Portable merupakan salah satu spot untuk menikmati shabu-shabu khas Jepang dengan pilihan daging yang berkualitas. Di akhir pekan kemarin, aku kembali meng-explore area Gading Serpong yang saat ini terdapat banyak restoran dan kafe dengan konsep yang mengagumkan. Sesuai informasi yang aku dapat, Portable hadir disini dengan konsep yang menakjubkan  dengan bangunan yang cukup besar untuk sebuah restoran. Portable mudah untuk ditemukan menggunakan map dan selain itu juga terlihat jelas dari jalan raya dengan papan nama yang besar lengkap dengan lampu. Begitu memasuki restoran, aku cukup terkesima dengan area restoran yang luas lalu interior yang terlihat eksklusif. Lengkap dengan sofa-sofa empuk, lalu area bar yang cantik dan area outdoor dengan sentuhan tanaman hijau yang mempesona dan lampu-lampu yang terang menghiasi di malam hari.  Chef Chandra Yudasswara merupakan chef yang berperan di portable, tidak perlu diragukankan lagi

The Chinese Indian Appetite

Bahasa l English Kisah unik kali ini ketika aku berkunjung ke sebuah restoran di kawasan Jakarta Selatan. Golden Joy ini merupakan sebuah restoran keluarga dengan konsep Chinese Indian. Well, tidak disangka sang pemilik dari restoran ini ternyata berasal dari India namun keturunan Tiongkok. Terlihat wajah Asia oriental namun bisa berbahasa India dengan lancar. Interior restoran dengan oriental dan sentuhan warna merah atau gold yang identik dengan budaya Chinese. Kapasitas restoran cukup besar dari ruang indoor dengan meja bundar, area outdoor dan 2 ruang VIP. Tentunya ini restoran yang rekomendasi sekali untuk merayakan acara. Sesuai konsep, Golden Joy menawarkan aneka hidangan Chinese yang sebenarnya cukup familiar. Namun jika diperhatikan banyak hidangan yang menggunakan rempah dan bumbu khas India. Salah satu menu highlight seperti Manchurian Gobi. Jadi ini merupakan hidangan vegetarian ala India. Menggunakan kembang kol yang dimasak dengan rempah dan bumbu seperti bawang, jahe, k