Bahasa l Inggris Liburan kali ini aku mengunjungi Surabaya yang tentu menjadi salah satu kota paling populer di Indonesia. Sebagai salah satu pusat bisnis yang terus berkembang, Surabaya cukup padat apalagi di kawasan publik seperti pusat perbelanjaan, tempat wisata hingga area wisata lainnya. Di kesempatan ini aku menginap di salah satu hotel bintang 5 dengan cerita sejarah yang sangat terkenal. Hotel Majapahit merupakan hotel yang sangat populer bagi masyarakat Surabaya dan bahkan orang di kota-kota lainnya. Dengan bangunan klasik yang didirikan pada tahun 1910 oleh Sarkies bersaudara yang terkenal dengan jaringan bisnis hotel di Asia Tenggara pada masa itu. Sebelumnya hotel ini berganti nama beberapa kali hingga menjadi Hotel Majapahit dengan konsep mewah dan vintage memberikan sentuhan yang berbeda dengan hotel pada umumnya. Salah satu kejadian yang membuat hotel ini sangat terkenal yaitu perobekan bendera Belanda oleh sekelompok pemuda Indonesia pada tahun 1945...